Link Download Aplikasi Cek Bansos PKH 2023 - How To Get Money

Link Download Aplikasi Cek Bansos PKH 2023

Informasi terkait bantuan sosial kepada masyarakat menyebar sangat luas. Berbeda dengan tahun sebelumnya, di mana proses pembagiannya secara langsung. Kini warga yang mendapat hak bantuan harus download aplikasi cek bansos PKH dulu.

Hal ini dikarenakan setiap informasi terkait bantuan sosial akan Kementerian sampaikan melalui aplikasi tersebut. Mulai dari data diri calon penerima, proses pengajuan kelayakan mendapat bantuan, dan beberapa hal penting lainnya.

Sehingga, tidak heran jika beberapa masyarakat mulai mencari informasi bagaimana cara mengecek bantuan PKH. Sebab, proses pendataan saat ini memanfaatkan teknologi terbarukan dalam bentuk aplikasi

Download Aplikasi Cek Bansos PKH 2023

aplikasi cek bansos


Aplikasi apa yang bisa cek bansos? Tentu saja keluaran terbaru dari Kementerian Sosial yaitu Aplikasi Cek Bansos PKH. Anda bisa melakukan berbagai macam pengecekan dana sosial di dalamnya.

Lantas, untuk mendapatkan aplikasi tersebut apakah setiap orang harus mengunduhnya terlebih dahulu? Proses unduh aplikasi ini sangat mudah, Anda bisa memanfaatkan App store bagi pemilik iPhone dan Playstore untuk pengguna smartphone.

Download aplikasi ini tidak hanya ditujukan pada calon penerima dana bantuan saja. Melainkan, Anda yang ingin mengusulkan diri sebagai calon penerima di tahap berikutnya juga bisa mendaftarkan diri.

Cara downloadnya sendiri sangat mudah. Manfaatkan smartphone Anda untuk download aplikasi melalui link berikut:

download

Lengkapi setiap data diri yang dibutuhkan agar proses pendataan oleh sistem berjalan dengan cepat.

Dengan begitu, usulan Anda akan segera diproses untuk masuk ke tahap seleksi.

Cara Instal Aplikasi Cek Bansos PKH

aplikasi cek bansos


Gimana cara cek PKH lewat HP? Sangat mudah sekali. Anda hanya perlu menginstal aplikasi terlebih dahulu agar apk masuk ke dalam ponsel. Sehingga, proses pengecekan data diri akan berlangsung lebih mudah dan cepat.

Terdapat beberapa langkah mudah bagi Anda yang ingin menginstal aplikasi cek bansos untuk memudahkan pengecekan. Beberapa diantaranya seperti :

1. Pastikan ponsel Anda memiliki sinyal yang bagus agar proses instalasi berjalan dengan lancar

2. Buka Playstore pada handphone

3. Setelah itu, lakukan pencarian nama aplikasi ‘Aplikasi Cek Bansos’

4. Apabila sudah keluar aplikasi dan keterangannya > Klik Unduh

5. Tunggu beberapa saat hingga proses unduh berhasil dilakukan

6. Masuk ke dalam aplikasi dan pilih menu ‘Cek Penerima Bansos’

7. Anda bisa memasukkan Nomor Induk Kependudukan (KTP) dan juga nomor HP terdaftar

8. Setelah itu, klik jenis bantuan sosial. Cek terlebih dahulu kelayakan sesuai prosedur

9. Terakhir, instalasi berakhir dilakukan dan Anda telah mengecek informasi bantuan dana sosial pada aplikasi tersebut.

Detail Aplikasi Cek Bansos PKH

Ketika Anda mengunduh aplikasi cek bansos, pasti terdapat informasi di halaman download. Detail aplikasi cek bansos bisa Anda lihat pada kolom berikut untuk memastikan tingkat kompatibelnya dengan smartphone.

Detail Aplikasi

Aplikasi Cek Bansos PKH

Rilis

16 Agustus 2021

Pengembang

Kementerian Sosial Republik Indonesia

Ukuran Aplikasi

5,3 MB

Berhasil Terunduh

1.000.000+

Rating

3,9 / 5.0 pada Google Playstore



Kelebihan dan Kekurangan Aplikasi Cek Bansos

Setiap aplikasi yang berhasil dibuat pasti memiliki kelebihan dan kekurangan, termasuk pada cek bansos.

Beberapa kelebihannya seperti :
1. Memberikan informasi secara lengkap dan efisien bagi masyarakat
2. Ringkas dan meminimalisir kerumunan
3. Ukuran kecil sehingga tidak membuat memori cepat penuh
4. Praktis dan mudah digunakan.

Beberapa poin kekurangan dari aplikasi cek bansos :
1. Membutuhkan sinyal yang kuat
2. Sering mengalami trouble

Demikian penjelasan link dan cara download aplikasi cek bansos PKH dan informasi lain yang bisa Anda jadikan gambaran terkait apk ini.  Anda bisa mengikuti setiap proses dengan benar agar bisa memanfaatkannya dengan baik untuk kepentingan bansos.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel